Tingkatkan Kualitas SDM, UAS Adakan Acara Pembinaan dan Pengembangan SDM PTKIS

Bagikan sekarang

Kencong, Universitas Al-Falah As-Sunniyah (UAS) Kencong terus bergerak untuk menjadi kampus yang terbaik, salah satunya dengan melakukan pembinaan dan pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta (PTKIS) yang dihadiri oleh Kasubdit Ketenagaan DIKTIS KEMENAG RI, Sabtu (08/07/2023) di ruang rektorat UAS.

Ruchman Bashori, M.Ag. Kasubdit Ketenagaan DIKTIS KEMENAG RI. merupakan sosok yang memiliki pembawaan yang humoris, akhirnya membuat pejabat fungsional UAS antusias dalam mengikuti arahan beliau selama acara berlangsung.

Materi yang beliau sampaikan kali ini berfokus pada pengajuan lektor kepala dan guru besar, Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB), dan Sertifikasi Dosen.

Selama ini, di kampus UAS belum ada lektor kepala, sehingga setelah diadakannya acara ini, diharapkan pengajuan lektor kepala segera tercapai. Diketahui, pejabat yang diajukan sebagai lektor kepala di kampus UAS ada 3 orang, diantaranya yaitu, Dr. Titin Nurhidayati, S.Ag., M.Pd, yang merupakan Direktur Pascasarjana UAS, Dr. Asnawan, S.Pd.I., M.Si, dan Dr. Hj. Syarifatul Marwiyah, M.Pd.I.

“Menjadi lektor kepala, menjadi guru besar, tidak semata mata menjadi kepentingan pribadi, tetapi menjadi kepentingan lembaga UAS, kepentingan Kementerian Agama, dan juga Indonesia,” tutur beliau di depan podium.

“Kalau perguruan tinggi seperti ini memiliki banyak profesor, maka akan gagah, akhirnya supremasi keilmuan bergeser, tidak semata mata di PTKIN atau PTN, tapi juga di perguruan tinggi swasta seperti ini. Selain itu, menjadi guru besar termasuk menunjang kesejahteraan, dan menambah jejaring,” lanjut beliau.

Sementara itu, Wakil Rektor II Akhmad Zaeni, M.Pd. mengatakan acara ini merupakan satu langkah yang dilakukan demi meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) kampus UAS untuk mempersiapkan kebutuhan kampus kedepannya.

“Semoga dengan adanya pembinaan SDM ini, dosen dan tenaga pendidik yang ada bisa menyesuaikan kebutuhan kampus yang sekarang sudah berubah menjadi universitas ini,” pungkasnya.

Acara yang di adakan di ruang rektorat Universitas Al-Falah As-Sunniyah (UAS) ini, berlangsung singkat dan padat, namun memiliki makna yang mendalam bagi pejabat fungsional UAS.

Penulis : Fatmawati
Editor : Daviq Zain

Penulis

Scroll to Top